Wednesday, July 16, 2014

Kopi Oey Jogja

Sebenarnya saya sudah dua kali menikmati bersantai di Kopi Oey, tapi yang di Surabaya. Pertama saat saya menghabiskan malam minggu dengan berkumpul bersama teman-teman saya, padahal saya perempuan sendiri. Yang kedua saat saya menjadi Pendekar Kuliner untuk Kopi Oey Surabaya. Nanti saya akan sharing mengenai pengalaman jadi Pendekar Kuliner, ya maklum meskipun sudah lama tapi blog baru saya ini butuh postingan tentang kuiner. Hehe...

Jadi waktu itu saya ke Kopi Oey Jogja bersama Tata teman saya, saat kami sedang kerja praktek di Sleman di tahun 2013. Letak Kopi Oey sendiri di Kota Yogyakarta tepatnya di Jalan Wolter Monginsidi 19, Jetis. Bangunannya merupakan heritage building yang terawat dengan kursi indoor maupun outdoor. Kebetulan waktu itu saya ke sana malam hari dan memilih duduk di luar sambil kepo dua keluarga yang akan menikahkan anak mereka. Uwooo so sweet ngobrolnya di tempat yang syahdu. Konsep interiornya sendiri masih sama dengan kedai-kedai Kopi Oey lainnya, yaitu mengusung tema Hokkian. 

Saya memutuskan hanya memesan minuman dan kudapan saja tanpa makan besar. Jadilah Milo Dino, Singkong Sambal Roa, dan Martabak Terbalik. Duh sebenarnya saya selalu bingung memilih minuman, karena di sini kan spesialis kopi dan saya suka cappucino tapi Milo Dino terasa lebih menggoda. Bedanya di sini dengan Kopi Oey Surabaya adalah saat setelah memesan kita akan disuguhi welcome snack untuk menemani kita menunggu pesanan datang. Langsung saja saya akan mereview menu-menu yang saya pesan.

Milo Dinosaurus
Milo Dino dan welcome snack
Saat pertama kali mencicipi minuman ini, saya langsung jatuh cinta. Terima kasih Kopi Oey telah membuat minuman yang terlezat di dunia ini. Kalau di di Surabaya topingnya ice cream sedangkan di sini adalah whip cream. Menurut saya dua-dua cocok untuk dipadukan dengan rasa milo yang benar-benar nendang. Setelah itu di atasnya diberi stroberi jam. Sepertinya bermilyar bubuk milo dibuat semacam shake tapi masih ditaburi serbuk milo juga setelahnya. Terbayang kan enaknya Milo Dino favorit saya itu. Hmmm...

Untuk Harganya termasuk yang lazim buat anda yang berkocek lebih, sedangkan untuk mahasiswa magang yang indekos pula seperti saya termasuk tidak boleh sering-sering. Hehe... Di Surabaya dan di Jogja seingat saya harganya sama, yaitu IDR 25.000. Menurut saya setimpal dengan kepuasan kita saat meminumnya. Lezatnya itu lho Masya Allah gak ketulungan.


Singkong Sambal Roa
Singkong Sambal Roa Kopi Oey
Singkong Sambal Roa adalah singkong goreng yang permukaannya krispi tapi lembut di dalam, lembutnya tidak sampai hancur ketika dimakan. Bedanya dengan singkong goreng super enak bikinan ibu saya adalah kalau yang punya Kopi Oey masih ada tekstur singkongnya ketika digigit sedangkan punya ibu saya sering kali lembut dan tidak perlu susah payah kalau menggigit atau mengunyah.

Sambal Roa adalah ikan roa yang dibuat sambal dengan kepedasan yang pas dan bumbu-bumbu yang khas. Saya rasa kalau makan nasi pakai sambal roa saja sudah nendang sekali. Haha... Rasanya pengen nambah sambalnya yang juara itu dan kalo boleh dibungkus untuk teman makan di kost. Rasakan sendiri mencocol singkong yang krispi dengan cocolan sambal roa yang nendang. Mantap bener dah ah. Soal harga sekitaran IDR 20.000 sebanding juga dengan rasanya.

Martabak Terbalik  
Martabak Terbalik ala Kopi Oey

Martabak terbalik ini sebenarnya martabak telor seperti yang lazimnya kita temui di jajanan kaki lima. Sebenarnya saya juga kurang paham sama maksud terbalik di judul makanan ini. Untuk harga juga sekitar IDR 20.000. Penampilan martabaknya seperti yang ada di foto dengan cocolan acar untuk temannya. Soal rasa, komtarnya saya biasa saja sih. Tidak mengecewakan dan juga tidak ada yang begitu spesial kecuali memang isiannya padat sekali. Mungkin memang karena daging sapinya banyak  kali ya jadi bisa tebal seperti itu. Secara keseluruhan saya suka dengan menu yang satu ini. 

Kopi Oey ini memang kopinya mantap dan harganya juga jujur seperti yang diusung. Untuk info lebih lanjut silakan meluncur ke halaman Kopi Oey.

Info lainnya tentang Kopi Oey Jogja:
  • Ada seat indoor dan outdoor
  • Ada area parkit tapi tidak begitu luas namun bisa menampung mobil dan motor
  • Menu makanan tersedia menu kudapan, sarapan, makan siang, dan makan malam tentunya dengan beragam pilihan minuman. Makanannya juga tradisional nusantara dan beberapa juga ada yang luar negeri.
  • Jam buka dari 07.00-24.00
  • Booking/resevation di (0274) 565-800
Selamat mengunjungi Kopi Oey

No comments:

Post a Comment